Tips Cara Ampuh Menghilangkan Stres - Banyak orang yang menyamakan arti stres dengan khawatir, walaupun
sebetulnya definisi terbaik dari kata stres itu adalah perubahan. Apa pun yang
menyebabkan perubahan dalam kehidupan sehari-hari adalah stres. Karena tubuh
kita tidak dapat membedakan antara perubahan yang baik dan yang buruk, keduanya
dianggap stres.
Stres bisa positif dan bisa juga negatif.
Stres tidak selalu buruk, walaupun biasanya dibahas dalam
konteks negatif, karena stres juga memiliki nilai positif ketika menjadi
peluang. Sebagai contoh, banyak profesional memandang tekanan beban kerja yang
berat dan tenggat waktu yang mepet sebagai tantangan positif yang menaikkan
mutu pekerjaan mereka dan kepuasan yang mereka dapatkan dari keberhasilan
pekerjaan mereka.
Stres tidak juga
hanya terbatas pada yang nyata, perubahan imajiner juga dianggap stres.
Jika kamu khawatir tentang apa yang akan kamu pakai saat
pesta atau bagaimana cara berpakaian, hal ini juga dianggap stres pada tubuh.
Stres muncul dalam banyak bentuk, kala sedih, gembira, bingung,
khawatir, cemas, dan lain-lain.
Berikut ini adalah tips cara menghilangkan dan mengatasi stres
yang mungkin akan membantu:
1. Kenali Kemampuan Diri
Tidak semua stres dapat dihindari, sehingga kamu harus tahu
batas kemampuanmu. Apakah itu adalah kehidupan pribadi atau profesional, jika
kamu mengambil porsi lebih banyak dari yang dapat kamu kerjakan, dapat
membuatmu stres dan akan berakhir buruk. Buatlah daftar apa yang diperlukan dan
apa yang tidak diperlukan dalam hidup dan pekerjaan.
2. Penerimaan
Ada banyak aspek kehidupan yang tidak dapat kamu kendalikan,
seperti kehilangan pekerjaan, sakit mendadak, atau kematian orang yang
dicintai. Cara terbaik untuk mengatasinya adalah menerima kenyataan bahwa kamu
tidak dapat mengontrol dan mengendalikannya. Bahwa ada kekuatan diluar sana
yang mengatur segala sesuatunya, yaitu Tuhan. Berdoalah dan serahkan segala
sesuatunya kepada Tuhan.Selain itu, kamu juga harus belajar untuk memaafkan. Pengampunan,
doa dan penerimaan merupakan cara ampuh untuk menghilangkan stres.
3. Temukan Seseorang
Menemukan seseorang yang dapat kamu percaya seperti seorang
teman, saudara, tetangga, atau orang yang dicintai. Memulai dialog. Ini akan
membantumu menghilangkan stres.
4. Cari Kegiatan
Menjadi aktif secara fisik 3 kali seminggu selama minimal 30 menit setiap hari akan mengurangi dan membantu mencegah, mengatasi dan menghilangkan efek stres.
Kegiatan berikut adalah cara yang bagus untuk tetap aktif
sekaligus menghilangkan stres:Menjadi aktif secara fisik 3 kali seminggu selama minimal 30 menit setiap hari akan mengurangi dan membantu mencegah, mengatasi dan menghilangkan efek stres.
- Pelajari yoga dan meditasi
- Berjalan-jalan
- Menghabiskan waktu di alam
- Berkebun
- Olahraga
- Bermain dengan hewan peliharaan
- Lakukan hobi
5. Berpikir Positif
Tetapkan tujuan yang realistis dan rayakan keberhasilan kamu.
Tetapkan tujuan yang realistis dan rayakan keberhasilan kamu.
Ketika kamu mulai merasa sedikit stres, coba luangkan waktu
sejenak untuk menghargai aspek-aspek positif dari kehidupan kamu.
Ingat, setiap kali kamu mengatakan sesuatu yang negatif
tentang diri sendiri, pikiran bawah sadarmu akan mendengar juga. Cobalah saat kamu
bercermin katakan sesuatu yang positif kepada diri sendiri. Lakukan hal ini setiap
hari. Hindari pikiran yang negatif, selalu berpikir positif.
Masing-masing dari kita tentunya akan merespon secara berbeda terhadap stres, tidak ada satu ukuran yang cocok dalam mengatasi dan menghilangkan stres.
Fokuslah pada apa yang membuat kamu paling merasa tenang, nyaman dan terkendali.
Demikian tips cara ampuh menghilangkan stres, semoga bermanfaat.